Vaksin ibu hamil mampu meningkatkan imunitas Bunda sekaligus melindungi janin dari infeksi yang dapat memengaruhi kandungan. Setidaknya ada empat vaksin ibu hamil yang disarankan diperoleh Bunda untuk menjaga buah hati dalam kandungan (Swamy GK, Heine RP; Vaccinations for pregnant women; Obstet Gynecol; 2015).
Pertama adalah vaksin DPT untuk melindungi dari virus difteri, pertussis, dan tetanus. Bunda juga disarankan untuk mendapatkan vaksin influenza. Selain itu, Bunda juga bisa mempertimbangkan melakukan vaksin hepatitis A dan MMR. Vaksin MMR dapat mencegah Bunda terserang virus rubella yang bisa berakibat fatal terhadap janin.
Jika Bunda masih ragu untuk mendapatkan vaksin saat hamil, beberapa penjelasan berikut ini dapat membantu sebagai pertimbangan.
Vaksin Itu Aman
Bunda tidak perlu khawatir dengan adanya efek samping vaksin terhadap buah hati di kandungan. Pada umumnya, vaksin ibu hamil aman dilakukan, Bun. Reaksi yang timbul ketika Bunda selesai divaksin biasanya hanya efek seperti nyeri di tempat yang disuntik. Sangat jarang ditemukan kondisi ibu hamil yang mendapat masalah kesehatan serius usai divaksin.
Berbagai penelitian menunjukkan vaksin juga tidak berbahaya bagi janin dalam kandungan. Bunda pun tidak perlu khawatir jika harus memperoleh lebih dari satu jenis vaksin. Zat yang masuk ke dalam tubuh Bunda lewat vaksin bisa membentuk imunitas janin dalam kandungan.
Guna menjamin keamanan vaksin yang Bunda dapatkan, sebaiknya hanya lakukan vaksinasi di lembaga kesehatan resmi. Konsultasikan dengan tenaga medis atau dokter untuk dosis vaksinasi yang sebaiknya Bunda dapatkan. Informasikan juga kepada tenaga medis terkait jika Bunda mengalami reaksi efek samping setelah menerima prosedur vaksin.
Mencegah Penyakit Berbahaya
Beberapa penyakit berbahaya dapat mengancam kesehatan Bunda dan buah hati jika tidak dicegah sedini mungkin. Contoh penyakit berbahaya adalah rubella dan pneumonia. Kedua penyakit ini dapat berakibat fatal bagi Bunda dan buah hati. Padahal, keduanya bisa dicegah dengan mendapatkan vaksin. Vaksin DPT juga dapat mencegah Bunda dan buah hati terkena tetanus.
Kebersihan Belum Cukup untuk Melawan Virus
Menjaga kebersihan memang penting untuk kesehatan, Bun. Namun, memastikan gaya hidup bersih saja tidak cukup untuk mencegah dan melawan serangan virus penyakit. Kebiasaan rajin cuci tangan, misalnya, memang bisa membantu Bunda terhindar dari kuman dan penyakit akibat infeksi. Hanya saja, virus lebih kuat daripada itu, Bun.
Virus seperti polio maupun rubella hanya mampu dilawan dengan meningkatkan kekebalan tubuh lewat vaksinasi. Menjaga kebersihan hanya mampu membantu Bunda mengusir kuman dan bakteri. Karena itu, Bunda tak perlu ragu untuk mendapatkan vaksin.
Nah, semoga informasi tersebut dapat membantu membuat Bunda semakin yakin untuk mendapatkan vaksinasi.