SUSU FORMULA
Susu formula kedelai merupakan salah satu alternatif susu yang paling digemari. Harganya yang terjangkau dan kandungan nutrisi yang tidak kalah dari susu sapi membuat susu formula kedelai jadi alternatif yang oke.
Susu formula kedelai tidak hanya bisa diberikan sebagai alternatif. Pada orang dewasa yang menjalani gaya hidup vegetarian, kedelai kaya sumber protein yang manfaatnya kurang lebih sama seperti susu sapi. Dengan manfaat begitu besar, susu formula kedelai tentu mengandung beberapa jenis nutrisi penting bagi tubuh manusia.
- Protein
Nutrisi penting pertama yang terkandung dalam susu formula kedelai adalah protein. Kandungan protein dalam kedelai terbilang tinggi dan kualitasnya melebihi sumber protein nabati lain. Bahkan, kandungan protein dalam susu formula kedelai hampir setara dengan susu sapi.
Selain kandungan proteinnya yang tinggi, kandungan karbohidrat dalam susu formula kedelai juga lebih rendah. Kandungan karbohidrat yang rendah dalam susu formula kedelai membuatnya tidak mudah menyebabkan obesitas. Kandungan serat kedelai yang cukup tinggi juga membantu menaikkan proses metabolisme tubuh.
- Lemak
Selain asupan protein, asupan lemak baik juga tidak kalah penting bagi tubuh. Sehari-hari kita memperoleh asupan lemak dari sayuran serta daging yang masuk ke dalam tubuh. Ini juga termasuk dari susu formula kedelai.
Susu formula kedelai juga memiliki kandungan lemak baik, bahkan jenis lemak yang paling banyak terkandung dalam kedelai adalah lemak tak jenuh ganda yang merupakan lemak baik bagi tubuh. Lalu ada juga jenis lemak lain seperti Omega 3 dan Omega 6 yang sangat baik untuk menopang pertumbuhan buah hati dengan sempurna.
- Vitamin dan mineral
Susu formula kedelai juga mengandung berbagai macam vitamin dan mineral yang tentunya dibutuhkan tubuh. Sumber protein nabati ini kaya kandungan kalium, kalsium, zat besi, dan mineral lainnya; di antaranya adalah vitamin E, vitamin K, dan vitamin B kompleks. Jadi bila Bunda ingin menyokong kebutuhan vitamin dan mineral anak, susu formula kedelai layak dimasukkan dalam urutan pertama daftar belanja bulanan.
- Isoflavon
Kandungan nutrisi lain juga sangat penting dalam susu fromula kedelai adalah isoflavon, yang lebih dikenal sebagai zat antioksidan. Banyak sekali manfaat isoflavon bagi tubuh, salah satunya adalah untuk meningkatkan sistem imun tubuh dan melawan beberapa penyakit.
Kandungan isoflavon banyak ditemukan dalam kacang-kacangan. Kedelai merupakan satu jenis kacang-kacangan yang mengandung isoflavon paling tinggi. Isoflavon adalah salah satu nutrisi yang membuat susu formula kedelai jadi produk susu yang kualitasnya tidak kalah dengan susu sapi.
Susu formula kedelai baik dikonsumsi anak-anak yang mengalami alergi susu sapi. Orang dewasa juga disarankan mengonsumsi susu formula kedelai dengan rasanya yang tidak kalah lezat dari susu sapi. Jika buah hati alergi susu, Bunda tidak perlu ragu memberikan susu formula kedelai sebagai penggantinya. Namun, Bunda juga sebaiknya buah hati tidak memiliki alergi terhadap bahan makanan berbasis kedelai, ya.