Facebook Pixel Code Berat Badan Bayi 11 Bulan yang Ideal dan Cara Menambahnya

Berat Badan Bayi 11 Bulan yang Ideal dan Cara Menambahnya

Berat Badan Bayi 11 Bulan yang Ideal dan Cara Menambahnya

 

Berat badan bayi 11 bulan idealnya harus bertambah dari bulan lalu. Lantas, berapa berat ideal si Kecil di usia ini dan bagaimana cara menambahnya?

Berapa Berat Badan Ideal Bayi 11 Bulan?

Menurut Standar Antropometri Anak Kemenkes RI, berat badan bayi 11 bulan normalnya sebagai berikut:

  • Bayi laki-laki: 7,6-10,5 kg dengan panjang badan mencapai 69,9-76,9 cm.
  • Bayi perempuan: 6,9-9,9 kg dengan panjang badan mencapai 67,7-75,3 cm.

Ada bayi yang berat badannya mudah naik, lambat tapi pasti, atau naik sedikit-sedikit. Semua perbedaan ini masih cukup wajar karena setiap bayi tumbuh dengan kecepatan berbeda.

Asalkan BB si Kecil tidak kurang drastis atau jauh lebih dari rentang normalnya, Bunda tidak perlu khawatir. Kunci yang penting adalah terus memantau berat badan si Kecil di dokter.

Bunda bisa pantau pertambahan panjang dan berat badan bayi setiap bulannya melalui Grafik Pertumbuhan Anak secara gratis di Diary Generasi Maju, lho!

Apa Penyebab Berat Badan Bayi Tidak Naik?

Ada banyak faktor yang dapat menyebabkan berat badan bayi 11 bulan tidak naik secara maksimal. Beberapa di antaranya meliputi:

  • Asupan nutrisi tidak sebanding dengan aktivitas hariannya. Misalnya, makan lebih jarang atau porsi makannya tidak sebanyak biasanya. 
  • Masalah penyerapan nutrisi, seperti alergi atau intoleransi makanan.
  • Kandungan gizi dalam menu makan kurang bervariasi. Misalnya, kurang protein tapi terlalu banyak gula.
  • Gangguan pencernaan berulang, seperti diare atau muntaber.
  • Mengalami infeksi, gangguan hormonal, atau penyakit kronis yang memperlambat pertumbuhan berat badan.

Bagaimana Cara Menaikkan Berat Badan Bayi Usia 11 Bulan?

Pertumbuhan berat badan bayi tentu menjadi kekhawatiran bagi para orang tua mana pun. Sebagai solusinya, simak beberapa cara menaikkan berat badan bayi usia 11 bulan berikut:

1. Berikan MPASI Berkalori Tinggi

Bayi 11 bulan butuh sekitar 900 kkal tiap harinya dengan komposisi 50% ASI dan 50% MPASI. Pastikan Ibu menerapkan pola makan gizi seimbang agar kebutuhan kalori dan nutrisi terpenuhi. 

Ibu bisa pilih makanan penambah berat badan bayi 11 bulan yang mengandung protein, karbohidrat, lemak, serat, dan ragam vitamin. Berikut beberapa di antaranya:

  • Telur
  • Daging ayam
  • Ikan kembung
  • Daging sapi
  • Pisang
  • Alpukat
  • Kacang-kacangan. 

Baca Juga: Bagaimana Tekstur MPASI Bayi Usia 11 Bulan?

2. Tambahkan Asupan Lemak Sehat

Menambahkan asupan lemak sehat ke dalam menu MPASI sehari-hari merupakan salah satu cara menambah berat badan bayi supaya ideal. 

Coba tambahkan berbagai sumber makanan tinggi lemak yang berasal dari mentega, keju, alpukat, ikan sarden, kacang kedelai, hingga daging sapi tanpa gajih.

Kunjungi juga Panduan MPASI Gratis untuk dapatkan berbagai kumpulan resep dan tips pemberian MPASI bayi.

3. Cukupi Asupan Zat Besi dan Vitamin C

Memberikan menu MPASI 11 bulan yang bervariasi setiap hari ampuh untuk menambah berat badan bayi di bulan ini agar si Kecil tidak bosan dengan menu yang itu-itu saja.

Salah satu cara yang bisa Bunda lakukan adalah dengan memberikan menu MPASI yang tinggi zat besi dan vitamin C.

Studi menemukan hubungan antara asupan zat besi rendah dan sulitnya pertambahan berat badan. Sementara itu, vitamin C bantu maksimalkan penyerapan zat besi serta nutrisi penting lainnya.

Baca Juga: Makanan Tinggi Zat Besi dan Vitamin C untuk Bayi

4. Perhatikan Jadwal Makan Bayi

Membuat jadwal makan teratur juga penting sebagai cara meningkatkan berat badan bayi supaya ideal. 

Untuk bayi 11 bulan, jadwalkanlah waktu makan utama sebanyak 3-4 kali sehari dengan selingan 1-2 kali camilan, serta pemberian ASI sebanyak 2-3 kali. 

Tujuannya agar si Kecil memahami rasa lapar dan waktunya tidak berbarengan dengan jam makan dan jadwal minum susu.

5. Pastikan Bayi Tidur Cukup

Bayi usia 11 bulan butuh tidur selama 14-15 jam dalam satu hari.

Durasi tidur yang cukup sangat berperan penting dalam mendukung pertumbuhan fisik bayi karena selama tidur tubuhnya akan meningkatkan produksi hormon pertumbuhan.

Jadi, buatlah jadwal tidur teratur yang termasuk tidur siang. Jangan pula biarkan si Kecil tidur terlalu larut.

Itu dia informasi lengkap mengenai berat badan bayi 11 bulan yang ideal dan cara menaikkan bobot tubuhnya. 

Bila ada kekhawatiran mengenai tumbuh kembang bayi, jangan ragu berkonsultasi dengan dokter ya, Bun. Bunda juga bisa bertanya langsung ke Sahabat Bunda Generasi Maju jika masih ada pertanyaan seputar tumbuh kembang dan gizi bayi.

 

 

Referensi:

  1. IDAI | Pemberian Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI). (2018). Idai.or.id. https://www.idai.or.id/artikel/klinik/asi/pemberian-makanan-pendamping-air-susu-ibu-mpasi
  2. Barrell, A. (2020, January 17). What factors influence a person’s height? Medicalnewstoday.com; Medical News Today. https://www.medicalnewstoday.com/articles/327514#summary
  3. Lewis, R. (2020, October 23). Why Is My Baby Not Gaining Weight? Healthline; Healthline Media. https://www.healthline.com/health/baby/baby-not-gaining-weight#promoting-healthy-gains
  4. PERATURAN MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 2 TAHUN 2020. (2020). http://hukor.kemkes.go.id/uploads/produk_hukum/PMK_No__2_Th_2020_ttg_Standar_Antropometri_Anak.pdf

Artikel Terpopuler