Di usia 7 bulan, si Kecil mulai melihat dan memahami lebih banyak hal di sekitarnya.
Penglihatan si Kecil juga semakin baik, ia bisa melihat berbagai warna, memperhatikan benda-benda dari jarak jauh, dan melacak objek dengan lebih mudah.
Nah, supaya tumbuh kembang bayi semakin optimal di bulan ke-7 ini, Bunda perlu memberikan stimulasi yang tepat. Namun sebelum mengetahui stimulasi apa saja yang tepat untuk si Kecil, Bunda perlu memahami dulu apa saja kemampuan yang sudah dan akan bisa dilakukan bayi pada bulan ke-7 ini.
Pasalnya, stimulasi yang diberikan idealnya harus sesuai dengan pencapaian dan kemampuan bayi di masing-masing tahapan tumbuh kembangnya. Tujuannya adalah untuk menghindari stimulasi berlebih yang dapat menyebabkan bayi menolak untuk bermain karena kelelahan dan merasa kewalahan.
Yuk, cari tahu informasi selengkapnya di bawah ini, Bun!
Bayi Usia 7 Bulan Sudah Bisa Apa Saja?
Sebelum membahas stimulasi untuk bayi usia 7 bulan, Ayah dan Bunda baiknya memahami berbagai perkembangannya di usia ini terlebih dahulu.
Pada usia ini, si Kecil mungkin bisa duduk tanpa bantuan. Namun, jika bayi masih sering terjatuh saat posisi duduk, Bunda bisa gunakan bantal sebagai penopangnya.
Beberapa bayi juga mulai merangkak, merayap atau bergeser, terutama jika si Kecil memiliki lebih banyak tummy time. Semua perkembangan ini membuat otot-ototnya lebih kuat dan mempunyai kontrol kepala yang lebih baik.
Sementara bayi yang jarang melakukan tummy time, mungkin akan merangkak saat menginjak usia 9 bulan.
Bayi berusia 7 bulan juga berkembang secara emosional, Bun. Hal ini dapat menyebabkan munculnya rasa cemas saat berpisah dari Bunda atau Ayah, yang dikenal juga dengan istilah atau separation anxiety. Si Kecil selalu ingin berada di dekat Bunda, meskipun ditinggal sebentar ke toilet, misalnya, ia akan menangis takut jika Bunda tidak ada di dekatnya. Separation anxiety merupakan tanda perkembangan emosi yang normal terjadi pada bayi.
Sementara untuk motorik halusnya, bayi masih melatih koordinasi tangannya. Mungkin si Kecil dapat memegang barang yang lebih besar, seperti mainan dan balok, kemudian memindahkannya dari tangan ke tangan. Namun, bayi belum memiliki ketangkasan untuk mengambil benda-benda berukuran kecil. Bunda mungkin memperhatikan ketika bayi memindahkan benda-benda kecil dengan cara "menggaruk".
Bayi juga mulai memahami bahasa dengan lebih baik di bulan ini, seperti kata “tidak” dan mulai tahu siapa namanya. Ia juga bisa menggunakan suaranya untuk mengungkapkan kegembiraan atau saat ia merasa tidak senang, dan dapat mengoceh kepada Bunda.
Setiap tumbuh kembang bayi memang berbeda-beda waktunya. Namun, Bunda harus memahami perkembangan secara umum pada bayi usia 7 bulan.
Berikut berbagai perkembangan bayi usia 7 bulan yang perlu Bunda stimulasi agar si Kecil lebih menguasai kemampuan tersebut:
-
Duduk dengan atau tanpa bantuan.
-
Berguling dua arah.
-
Memberi respon saat namanya dipanggil.
-
Mulai menanggapi "tidak".
-
Menemukan objek yang tersembunyi.
-
Tertarik dengan bayangan di cermin.
-
Mampu melacak objek yang bergerak dengan mudah.
-
Menanggapi ekspresi emosi orang lain dan sering tampak gembira.
-
Berusaha untuk menggapai objek yang berada di luar jangkauan.
Baca Juga: Normalkah Jika Bayi 7 Bulan Belum Bisa Duduk? Begini Cara Stimulasinya
Stimulasi Bayi Usia 7 Bulan agar Tumbuh Kembangnya Optimal
Sebagai orang tua, tentu Bunda ingin perkembangan si Kecil sesuai dengan bayi seusianya, bukan? Oleh karena itu, Bunda perlu memberikan stimulasi yang menyenangkan sekaligus bermanfaat pada bayi usia 7 bulan.
Berikut ini berbagai stimulasi yang bagus untuk bayi usia 7 bulan dan bisa Bunda lakukan di rumah:
1. Main Cilukba di Depan Cermin
Stimulasi yang bagus untuk bayi usia 7 bulan adalah bermain cilukba di depan cermin. Si Kecil mungkin sudah tidak asing lagi dengan permainan cilukba. Siapa sangka jika permainan ini mempunyai manfaat untuk bayi?
Bermain cilukba di depan cermin dapat melatih keterampilan visual, Bun. Cara bermainnya, cukup pangku si Kecil di depan cermin. Setelah itu, minta Ayah untuk berdiri agak jauh di belakang sambil menutupi wajahnya dengan tangannya.
Ketika si Kecil akan melihat bayangan Ayah di cermin, Ayah bisa mengatakan "Cilukba!". Perhatikan ekspresi menggemaskan si Kecil saat kaget melihat pantulan bayangan Ayah yang tiba-tiba muncul.
2. Panggil Nama Si Kecil
Pada usia 7 bulan, bayi sudah mulai memberikan respon saat namanya dipanggil. Bunda dapat mengasah kemampuan bayi usia 7 bulan ini dengan stimulasi berupa permainan.
Caranya, ajak si Kecil duduk bersama Bunda dan minta Ayah untuk bersembunyi di balik tirai sambil memanggil nama si Kecil. Amati reaksi bayi saat namanya dipanggil. Mungkin ia akan kebingungan mencari tahu siapa yang memanggilnya.
Bunda bisa mendorong si Kecil dengan bertanya, "Wah, siapa yang memanggil, ya?" Kemudian minta Ayah berpindah tempat persembunyian dan panggil lagi nama si Kecil. Bayi akan berbalik dan melihat ke berbagai tempat untuk menemukan sumber suara.
Aktivitas stimulasi untuk bayi 7 bulan ini pastinya sangat menyenangkan sekaligus bermanfaat dalam melatih indera pendengaran dan mendorong rasa ingin tahu pada si Kecil.
Baca Juga: Panduan Pemberian MPASI untuk Bayi 7 Bulan dan Resepnya
3. Tunjukkan Foto Keluarga
Selanjutnya, Bunda bisa berikan stimulasi untuk bayi 7 bulan dengan cara menunjukkan foto keluarga. Pada usia ini, si Kecil mulai bisa mengingat wajah orang yang pernah dikenalnya, Bun.
Coba ajak si Kecil untuk duduk di pangkuan Bunda dan buka album foto keluarga. Mulailah menunjukkan foto-foto orang yang dia kenal dan sering berinteraksi dengannya.
Setiap kali Bunda memperlihatkan sebuah foto, tunjuklah orang-orang di dalam gambar tersebut dan sebutkan nama atau hubungannya dengan bayi tersebut. Bayi mungkin tidak bisa mengerti, tapi ini juga bisa melatih kemampuan daya ingat si Kecil, Bun.
4. Membacakan Buku Cerita
Tahukah Bunda, membacakan buku cerita tidak hanya untuk balita saja, tapi juga bermanfaat bagi bayi. lho! Pilihlah buku dengan ilustrasi dengan warna-warni yang menarik. Mulailah membaca buku dengan cara menyenangkan sambil menunjuk gambar yang ada pada buku tersebut.
Bayi mungkin tidak mengerti, tetapi ia akan tertarik dengan gambar-gambar itu dan akan terhibur mendengar cara Bunda membacakan cerita. Stimulasi untuk bayi usia 7 bulan ini bermanfaat untuk mendorong kemampuan mendengar si Kecil dan dapat menambah kosa kata, Bun.
5. Letakkan Mainan di Luar Jangkauan Bayi
Bayi usia 7 bulan mungkin sudah ada yang bisa merangkak. Jika si Kecil belum bisa merangkak di usia ini, Bunda tidak perlu khawatir. Kemampuan ini paling lambat dapat dilakukan saat bayi menginjak usia 9 bulan.
Namun, Bunda bisa memberikan stimulasi pada bayi usia 7 bulan agar si Kecil belajar bergerak. Caranya adalah dengan meletakkan mainan favorit di luar jangkauannya. Biarkan bayi berusaha meraih mainannya itu dengan cara merangkak.
Stimulasi untuk bayi 7 bulan ini juga dapat membantu perkembangan kognitif dan motorik si Kecil secara keseluruhan.
6. Tepuk Tangan Bersama
Meskipun terlihat sederhana, bertepuk tangan sebenarnya bisa jadi stimulasi untuk bayi 7 bulan. Tepuk tangan memiliki banyak manfaat untuk si Kecil, Bun. Saat bayi bisa bertepuk tangan itu artinya ia sedang mengembangkan koordinasi tangan dan mata serta keterampilan motorik halusnya.
7. Pancing Si Kecil untuk Berguling
Tips stimulasi bayi usia 7 bulan selanjutnya adalah mendorong si Kecil untuk berguling. Umumnya, bayi usia 7 bulan sudah dapat berguling dua arah, Bun.
Oleh karena itu, Bunda bisa latih kemampuan ini untuk memelihara otot-otot si Kecil dan koordinasi penglihatannya.
Cara stimulasinya, yaitu letakkan si Kecil dalam posisi telentang. Setelah itu bawa mainan favoritnya, dan letakkan di kiri atau kanan tubuhnya.
Biarkan bayi untuk berguling dan meraih mainan tersebut. Aktivitas ini dapat menjaga perkembangan ototnya agar tetap baik, jadi Bunda bisa lakukan stimulasi untuk bayi usia 7 bulan ini secara rutin, ya.
8. Bernyanyi dan Menari
Bunda juga bisa memberikan stimulasi untuk bayi usia 7 bulan dengan mengajak si Kecil bernyanyi dan menari. Dua aktivitas ini bermanfaat untuk menjalin bonding atau ikatan dengan si Kecil, Bun.
Bernyanyi dapat meningkatkan kemampuan bayi untuk mendengar serta melatih respon si Kecil untuk berceloteh. Sementara saat menari, bayi akan menggerakkan tangan dan kakinya dengan lebih baik, ia juga akan belajar bergoyang mengikuti irama.
Mainkan musik yang lembut dengan volume yang tidak terlalu keras. Setelah musik diputar, ajak si Kecil menari mengikuti irama musik atau bisa juga sambil bertepuk tangan.
9. Tummy Time
Tummy time atau waktu tengkurap merupakan stimulasi yang terbukti bermanfaat untuk bayi berusia 7 bulan, bahkan segala usia. Aktivitas ini dapat mengurangi kolik, dan mengontrol leher si Kecil agar lebih baik.
Cara stimulasinya, yaitu letakkan bayi dalam posisi tengkurap dan taruh mainan dalam jangkauannya. Bayi usia 7 bulan sudah bisa mengulurkan tangannya untuk meraih mainan. Agar bayi semakin semangat, Bunda bisa ikut tengkurap dan bermain bersama si Kecil.
Itu dia berbagai stimulasi yang bisa Bunda lakukan pada bayi usia 7 bulan agar perkembangannya semakin optimal.
Bunda juga bisa memantau apakah perkembangan si Kecil sudah sesuai dengan usianya atau belum dengan mengunduh E-Book Catatan Perkembangan Anak secara gratis. Jadi, kira-kira aktivitas mana yang paling disukai si Kecil, Bun?
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Bun!
Referensi:
- Watson, S. (2009, October 22). Baby Development: Your 7-Month-Old. WebMD; WebMD. https://www.webmd.com/parenting/baby/baby-development-7-month-old
- 7-8 months: baby development. (2022, December 14). Raising Children Network. https://raisingchildren.net.au/babies/development/development-tracker-3-12-months/7-8-months
- 7-month-old baby: Development, Milestones & Growth. (2021). BabyCenter. https://www.babycenter.com/baby/month-by-month/7-month-old-baby-milestones-and-development_724
- Masters, M. (2018, December 27). 7-Month-Old Baby. What to Expect; WhattoExpect. https://www.whattoexpect.com/first-year/month-by-month/month-7.aspx
- Rohit Garoo. (2014, June 17). 22 Learning Activities And Games For 7 Month Old Baby. MomJunction. https://www.momjunction.com/articles/learning-activities-for-your-7-month-old-baby_0077472/
- Arora, M. (2018, May 31). Best Learning Activities For 7 Month Old Baby. FirstCry Parenting. https://parenting.firstcry.com/articles/best-learning-activities-for-7-month-old-baby/
- Earley, B. (2021, September 21). Best Activities for a 7-Month-Old Baby. What to Expect; WhattoExpect. https://www.whattoexpect.com/first-year/play-and-activities/best-activities-for-7-month-old-baby
- Developmental Milestones: 7 Months. (2023). HealthyChildren.org. https://www.healthychildren.org/English/ages-stages/baby/Pages/Developmental-Milestones-7-Months.aspx
- Arora, M. (2018, October). The Amazing Benefits of Dancing With Your Baby. FirstCry Parenting. https://parenting.firstcry.com/articles/the-amazing-benefits-of-dancing-with-your-baby/