Tahukah Bunda kalau labu kuning adalah jenis buah-buahan? Labu kuning bisa jadi bahan makanan bernutrisi untuk anak dengan alergi. Yuk, intip fakta dari labu kuning dan cara menyiapkan bubur labu susu kedelai berikut ini.
Cara penyajian labu kuning bisa dengan direbus, dikukus, atau dipanggang. Labu kuning juga bisa dicampur dengan bahan makanan lainnya seperti sereal, yogurt, atau susu kedelai.
Komposisi gizi labu kuning terdiri atas vitamin A, beta carotene, potasium, protein, zat besi dan beberapa mineral penting lainnya. Labu kuning juga rendah lemak dan tinggi serat sehingga bisa memberikan efek mengenyangkan secara maksimal. Beberapa manfaat labu kuning antara lain:
1. Mengandung Nutrisi Penting
Sesuai kandungan gizi yang telah disebutkan sebelumnya, vitamin dan mineral dalam labu kuning sangat cocok untuk perkembangan anak. Contohnya kalsium dan magnesium bisa membantu pertumbuhan tulang; fosfor yang baik untuk fungsi otak, pencernaan, dan hormon.
2. Melindungi Kesehatan Mata
Berkat vitamin A yang ada pada labu kuning, kesehatan mata bukan saja akan lebih terlindungi tetapi juga semakin awas untuk penglihatan di malam hari.
3. Membantu Pencernaan
Dengan kandungan serat yang tinggi, labu kuning bisa menunjang pencernaan sehingga frekuensi BAB semakin lancar.
4. Kaya Antioksidan
Beta carotene membantu menghalau zat radikal bebas, mencegah stres akibat oksidan dan mencegah penurunan fungsi otot. Beta carotene juga salah satu elemen penting untuk mencegah kanker dan menjaga kesehatan kulit.
5. Membuat Tidur Lebih Nyenyak
Labu kuning mengandung tryptophan yang membantu produksi serotonin. Asam amino ini membuat tidur semakin lelap.
6. Mendukung Sistem Imun
Adanya vitamin C sekaligus beberapa komponen biokimia penting lainnya, labu kuning juga ampuh mengatasi terhadap pilek dan flu. Meski sudah dimasak, labu kuning tetap memiliki kandungan antimikroba yang bisa mencegah infeksi dan penyakit.
Resep bubur labu kuning susu kedelai ini salah satu menu tepat untuk anak dengan alergi susu sapi. Ini karena kedelai atau soya merupakan salah satu alternatif terbaik untuk susu sapi. Meski demikian, sebaiknya Bunda konsultasikan dulu dengan dokter spesialis alergi sebelum memberikan susu alternatif untuk anak dengan alergi susu sapi.
Resep Bubur Labu Susu Kedelai
Bahan-bahan:
- 200 gram labu kuning, dikupas
- 300 ml susu kedelai
- 1/2 buah tomat merah, buang bijinya
Cara Membuat:
- Potong labu kuning, kukus hingga empuk
- Masukkan susu kedelai bersama dengan labu kuning dan tomat, aduk rata sampai hancur
- Haluskan dengan blender. Sajikan.
Source:
- wholesomebabyfood.momtastic.com/pumpkin-babyfood-recipes.html
- wholesomebabyfood.momtastic.com/tipmilk.htm
- nutriclub.co.id/recipe/bayi/bubur-labu-kuning/