Facebook Pixel Code Resep Bakso Tahu Pengganti Daging Ikan dan Makanan Laut

Resep Bakso Tahu

Resep Bakso Tahu

Jika si Kecil tidak bisa makan makanan tertentu karena alergi, tentu Bunda harus lebih teliti menyiapkan makanan dengan bahan alternatif. Bakso termasuk menu yang kerap digemari anak-anak. 

Baca Juga: Sate Bakso

 

Meski demikian, Bunda harus memastikan bahan untuk membuat bakso aman untuk si Kecil yang alergi. Daripada ragu-ragu, lebih baik Bunda membuat sendiri menu bakso kesukaan si Kecil dengan bahan vegetarian yang aman untuk anak dengan alergi.

Bunda bisa mengganti olahan daging untuk bakso dengan tahu. Bunda bisa mencoba resep bakso tahu berikut ini. Bahan-bahannya mudah didapatkan, dan mudah pula dibuat. Sajikan hasil akhirnya sebagai kudapan yang dimakan di sore hari. Yuk, simak resepnya, Bun!

Baca Juga: Resep Bakso Ikan Cakalang Tulehu SGM Eksplor

Resep Bakso Tahu Pengganti Daging Ikan dan Makanan Laut

Bahan-bahan:

  • 2 kotak tahu
  • 4 siung bawang putih
  • 5-6 sdm tepung maizena
  • Garam dan merica bubuk secukupnya
  • Air untuk merebus
  • Air dingin matang untuk merendam

Cara membuat: 

  1. Haluskan tahu dan bawang putih. 
  2. Campur rata tahu yang sudah dihaluskan dengan cacahan bawang putih; bumbui dengan garam dan merica. Masukkan tepung maizena sedikit demi sedikit. Cicip sedikit untuk tes rasa. 
  3. Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil.
  4. Rebus air hingga mendidih. Masukkan bola-bola baksi tahu, rebus hingga matang. Angkat lalu celupkan ke air dingin sebentar, tiriskan.
  5. Sajikan dengan siraman ato dicocol saus sambal favorit.

Baca Juga: Cilok Bumbu

Source:

  1. Resep pernah dimuat di cookpad.com/id/resep/9124234-bakso-tahu-menu-vegetarian

Artikel Terpopuler

Website ini menggunakan cookies untuk memastikan Anda mendapat pengalaman terbaik di dalam website kami. Pelajari lebih lanjut

call center bebeclub
foto careline